Saturday, March 7, 2009

Aaaaarrrrrrrrrgggghhhhhhh!!!!


Sore hari yang agak berbeda, langit tampak digambarkan dengan nuansa warna lukisan crayon, aku terus berjalan menelusuri pinggiran selokan. Memperhatikan langit, rerumputan dan capung yang terus lalu-lalang ditengah-tengah selokan berisi genangan air adalah sebuah ritual sore hari-ku setelah pulang dari kantor. Berjalan kaki menuju ke dalam areal kompleks setelah turun dari angkot memang sengaja aku lakukan setiap hari. Demi alasan kesehatan, soalnya, hampir seharian penuh aku duduk saja, didepan komputer.

Arrrrggghhhhh.... ada jaring laba-laba mengenai wajahku... selalu saja seperti ini. Laba-laba yang menghuni selokan memang banyak jadi sarangnya bisa saja terbang dibawa angin dan mendarat dimana saja. Aku lalu segera mengibas-ngibaskan tangan didepan wajahku. Dan otakku tiba-tiba mengingat sesuatu.

Arrrggghhhhhh.... Lucy! Huaduhhh... aku kenapa tiba-tiba mengingat kembali tentang itu? Seekor kucing yang tergeletak tak berdaya dibawah kaki Lucy, hanya bisa menganyunkan kakinya dengan lemah untuk menghadapi Lucy yang siap menggigitnya lagi.
Hiksss... apa itu yang diperutnya? Luka? Lucy, anjing jenis Amarta Kennel ini dipelihara di kantor, ntah kenapa dan untuk apa. Tapi yang pasti, siang ini, pertama kalinya aku melihat Lucy menggigit seekor kucing, tidak untuk dimakan, dicabik-cabik atau dilemparkan... Lucy hanya menggigitnya, hufff... jantungku hampir lepas, saat dia menggigit lagi kucing yang sudah terkulai tidak berdaya itu dan akan dibawanya pergi. Teman-teman sekantor pun segera berteriak-teriak, mencoba mengusir Lucy.
"EHHHH, LUCY!!!! Pergi, hus.. husss!! Jangan gigit!!"
Percuma saja, Lucy tetap menggigit dan membawa kucing itu pergi, ntah kemana. Terakhir, terdengar kabar dari Pak Pur "Gardener" kami, bahwa kucing telah dimakamkan di suatu tempat. Lucy.. lucy.. *anjing cewek koq, beringas betul?!*

Selang 10 menit kemudian, langit menjadi gelap dan sebuah ingatan kembali lagi.
"Arggghhhhh, Co!! Kecoak!! Awassss!! Itu-itu, lari ketempat-mu, hiiiiyy!!" Adekku berteriak memperingatkan aku (baca: Coco, panggilan sayang) yang sedang melanglang negeri kapuk. Aku langsung terbangun dan ikutan teriak "Arrrghhhhh!!"
Aku benci kecoak.. mereka bisa terbang kemana saja dan nangkring dimana saja. Mataku yang masih setengah hati untuk terbuka segera melirik jam dinding. Astaga! Sekarang jam 4 pagi, hiks... aku masih mau tidur, ngantukk!!

"Aku pindah tidur disofa aja dech" Adekku no comment karena dia tidak benar-benar benci atau takut dengan kecoak. Dia menderita Arachnophobia.

Di sofa, aku diganggu Donna dan Darius yang sedang asik maen kincirnya.
"Arrrrgghhhhhh!!!"
Aku segera melirik wortel didalam aquarium mereka *masih ada atau sudah habis yaaa??*
Habis rupanya, dengan berat kaki, aku melangkah ke dapur, mencari wortel di lemari, memotongnya dan memberikannya ke mereka *eh... dicuekin tuh wortel!*
Donna dan Darius masih sibuk bermain ria. Alhasil, aku dengan suksesnya tidak bisa tidur sampe pagi, hanya bisa tidur-tiduran di sofa.

Mengingat itu, aku langsung tertawa dalam hati. Pantesan hari ini aku sangat mengantuk di kantor, rupanya tadi pagi terbangun jam 4 subuh *tidak pernah aku bangun sepagi itu*. Hahaha, benar-benar bikin aku ingin teriak "Arrrrggghhhhhh!!!"

Setibanya aku di rumah, aku langsung ingin membalas dendam. Pembalasan dendam telah aku rencanakan dengan matang, bahwa hari ini tidak boleh ada acara nonton film sampe malam. Aku harus tidur lebih cepat. Dan pada pagi harinya...
Saat harus kerja pada hari Sabtu begini, aku dapat blog Award dari seorang Ratu.... heheheh bangganyaaaaa...
"Arrrghhhhhh, sempat kaget aja, ehheheh" Terima kasih ya Ratu!

Happy Ending though!

11 comments:

  1. pertamax!!! meski udah naik harganya :D...
    xixixi... tenang put... jangan marah2 ntar sakit lagih... pasti ada hikmah dibalik semua peristiwa..

    ReplyDelete
  2. @quinie ... Haha ga marah, cm menunjukkan sedikit emosi, situasi sgt mendukung siy, tp award dr dikau meng-adem-kan suasana, haha

    ReplyDelete
  3. sabar...sante aja, mari nikmati hidup dengan penuh bersyukur

    ReplyDelete
  4. @gajah_pesing ... yaaa... daku mah slalu menikmati dan santai ... skali2 diisi dengan hal yg berbeda boleh kan? ehehhehe *cm pengen menunjukkan sisi laennya aja* makaci dah mampir dan komen yaaa ^o^

    ReplyDelete
  5. hmm...trus,bangun jam 4 pagi karna mo balas dendam bangunin ayam jago, dgn teriak kenceng2 di pendengaran sang ayam? (thinking)

    ReplyDelete
  6. @Pradna.... ahhahahhaha kacian tar ayamnya kaget trus jantungnya copotttt... eh.. copottt... ga bs kerja lg tar hahahahah daku ga se-tega itu koq prad ^^

    thx dah mampir n komen yaaa

    ReplyDelete
  7. Siapa tuh yg Kasich awardnya :D mau dongs :D ckckckck

    ReplyDelete
  8. @Aribicara ehhehe... dari Ratu .. kan daku dah ceritakan di atas ^o^ senangnyaaa daku akhirnya bs dpt award juga

    ReplyDelete
  9. Maksudku Mana Ratunya ? :D ckckck

    Di Link dongs :)

    ReplyDelete
  10. Udah puas lum teriakan ne? :D

    ReplyDelete
  11. @Aribicara ... dah daku link itu! Cuma karena udh pernah dibaca link na jd warnanya coklat, coba dech arahin kursor ke kata seorang "Ratu" trus klik, pasti lsg direct ke blog na ^o^

    @coffeeoriental... hahahahha udh! puassssssssss (LOL)

    ReplyDelete

what do you think? dare to speak out your thought? leave your thoughts here. Thanks a bunch! ^o^